Minggu, 28 Februari 2016

Hey, Aku Kembali (lagi!)


Hey, Aku Kembali (lagi) !

Assalamu’alaikum sahabat blog ^^ ~
Alhamdulillah, semangatku untuk menulis dan memposting tulisaku di media kembali hadir. Ternyata memang benar, bahwa segala kerapuhanku ini telah membangunkanku dari tidur panjang. Alhamdulillah.
Sejujurnya cukup banyak, bahkan begitu banyak keluh kesah yang aku rasakan sampai dengan detik ini, setegar apapun aku bertaan dan mencoba untuk terus tetap kuat menjalaninya. Meski ada beberapa hal yang mengganjal yang Alhamdulillah dapat terobati karena dapat dapat di sharing-kan dengan sahabatku, setidaknya penatku agak berkurang. Namun rasanya belum lengkap apabila aku belum menumpahkan luapan isi hatiku dalam deretan kata – kata yang mengalun dalam tulisanku ini.
Aku lelah dengan semua keterlenaan ini! Sementara masih banyak mimpi – mimpi yang ingin aku wujudkan. Aku yakin bahwa “Aku Pasti Bisa!” Meskipun aku akui bahwa aku belum sepenuhnya bisa menjadi sehebat mereka – mereka yang selalu dibanggakan oleh kebanyakan orang, namun aku yakin bahwa aku tak seburuk bahkan tak serendah dengan apa yang mereka pikirkan.
“Kesempatan itu masih ada!”
Aku janji, tak akan lagi aku biarkan diri ini terlalu santai menikmati kegemelapan hidup!
Aku ingin menjadi seseorang yang bermanfaat bagi setiap orang yang aku temui dalam hidupku dan yang menemukanku dalam kehidupannya. Sederhana, aku tak ingin membuat orang – orang yang aku sayangi merasa kecewa bahkan terbebani karena hadirku.
Ya Rabb, kuatkan pundaku, bimbing terus langkahku menuju pada titik terang kesuksesan, hingga aku bisa membuat orang – orang yang aku sayangi dapat tersenyum bahagia, karenaku, Aamiin ^^ ~.
Jadi, akan aku ingat selalu akan tugas dan tanggung jawabku di rumah, di kostan, di kampus, dan dimanapun aku berada.
Sebab, aku adalah :
1.      Anak ke-3 dari 4 bersaudara yang berasal dari ayah hebat dan ibu yang begitu tangguh
2.      Mahasiswi semester 6  STEI SEBI yang insyaAllah akan Lulus di semester 7! Aamiin
3.      Seorang teman, sahabat, dan pendengar yang baik
4.      Seorang perempuan yang masih harus terus memperbaiki diri hingga menjadi muslimah shalihah seutuhnya
5.      InsyaAllah adalah calon isteri shalihah sekaligus seorang ibu cerdas dan penyayang bagi anak – anaknya kelak
6.      InsyaAllah adalah calon Penghuni Syurga, Aamiin.
Tetap Semangat! Kejar target!
Bangun!
Dan mulailah unuk mewujudkan mimpi – mimpimu dari sekarang! Detik ini juga!
Dalam hening malam menuju pergantian pagi buta yang penuh dengan asa dan Semangat Baru,
Depok, 28 Februari 2016
Pukul 03:25
(Berdasarkan tulisanku yang telah terlebih dahulu aku tuangkan dalam buku mimpiku, pada 26 Februari 2016 sehabis hujan deras mebasahi pelupuk mata, melinukan hati, dan membangunkanku yang telah cukup lama merapukan diri).
Salam hangat berbalut Semangat Nyata, Penuh Cinta
-         Dina Mitsalina -